Sumber Informasi, Tips Dan Trik Seputar Android

Ads

script src=” http://modifdroid.mw.lt/admob1.js” type=”text/javascript”>

Pengalaman Saya Menggunakan Android


Tanggal 12 mei adalah hari pertama kali blog ini di buat. Dengan di rawat seadanya, saya sendiri pun kurang mengerti dunia blogging, tujuan utama membuat blog ini hanya untuk menulis tentang apa yang sayang lakukan di Android dan aktivitas blogging hanya menggunakan hape Android yang saya miliki.

>Baca Juga ; Asyiknya Ngeblog Lewat Android.

Saya belum lama menjadi pengguna Android hanya setahun lebih dan Android memberikan banyak pelajaran untuk saya. Saat menggunakan Android saya pernah selingkuh dengan iPhone kalau tidak salah waktu itu iPhone 3Gs 8Gb namun hanya berumur satu bulan, masalahnya iphone kurang memberikan saya kepuasan.. Hehehe. Akhirnya saya kembali ke Android yang kaya dengan aplikasi namun selang beberapa bulan saya selingkuh lagi dengan Windows Phone, akan tetapi kurang dari dua bulan saya kembali beralih ke Android dengan alasan ketidak puasan.

Dari paragraf di atas saya bukan menilai smartphone lainnya jelek namun saya orangnya lebih suka melakukan banyak hal dimana pun dan dengan apapun. Dengan banyaknya aplikasi dengan fungsi dan manfaat yang berbeda-beda menjadikan Android sebagai teman saya. Android sangat menunjang pekerjaan saya di tempat kerja dan kehidupan di rumah juga, pokoknya sangat fleksibel.

Hape Android yang saya miliki bukanlah hape Android yang mahal, saya menggunakan Android lokal dengan harga di bawah satu jutaan yang ber OS Android jellybeans. Harga yang murah tidaklah membatasi kecanggihan smartphone tersebut, karena Android sangat terbuka dan kita sebagai pengguna bisa menambahkan atau mengurangi Fitur yang bisa di bilang intim, walaupun beresiko rusak namun semua ada trik nya agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan.

Android membawa saya untuk membuat blog abal-abal ini, namun inilah bukti bahwa saya cinta Android dan Android membuat hidup saya berubah, yang sebelumnya gaptek sekarang alhamdulillah sedikit demi sedikit saya mengerti tentang dunia teknologi.

Android itu unik, nama OS nya berasal dari nama makanan, saya pernah berpikir mungkin jika Google berasal dari Indonesia Google akan menamakan OS Android seperti Android nasi Uduk, Android Rendang Dan sebagainya. Hehe

Rasanya tidak mampu menggambarkan perasaan cinta terhadap Android lewat tulisan, akan tetapi artikel yang berbeda ini mungkin jadi gambaran kecil dari hati saya bahwa saya sangat menikmati Android walaupun saya pernah selingkuh dengan smartphone lain.

Untuk melihat pengalaman saya menggunakan Android lebih lengkap silahkan masuk Daftar Isi. Tidak banyak yang bisa saya tulis tentang Android, akan tetapi semoga ini bisa menjadi penyemangat saja sebagai pengguna Android.
Tag : Rivew
0 Komentar untuk "Pengalaman Saya Menggunakan Android "

Back To Top